Barang apa aja sih yang harus kamu bawa saat liburan?


(Gambar bersumber dari Google)

Liburan adalah kegiatan yang sudah tidak asing lagi di seluruh umat manusia. Liburan merupakan suatu hal yang digadang-gadang bisa mengurangi bahkan menghilangkan stres dan dampak kesehatan yang disebabkan oleh hormon kortisol yang pada umumnya berkaitan dengan imunitas dan inflamasi pada pembuluh darah. Banyak kalangan yang memilih liburan sebagai alternatif untuk berkumpul dan mencari kesenangan dengan keluarga, saudara, teman, dan lain sebagainya. Nah, barang apa saja sih yang perlu kamu bawa saat liburan? Yuk simak artikel ini lebih lanjut.

1.  Uang


(Gambar bersumber dari Google)

Alat pembayaran bagi pembelian barang-barang dan jasa-jasa ini tidak boleh sampai ketinggalan. Jika sedang berlibur, uang merupakan suatu hal yang wajib dibawa. Selain karena bisa memenuhi keinginan yang dijangkau mata saat liburan, uang bisa menghendel hal-hal yang tidak terduga. Maka dari itu, penting juga untuk membawa uang lebih. Usahakan membawa uang tunai, bukan kartu debet atau kredit, karena tidak selamanya kartu itu berguna.

2. Power Bank

 (Gambar bersumber dari Google)

Tidak selamanya, ketika berlibur terdapat colokan. Power Bank merupakan solusi untuk menghindari kehabisa baterai saat liburan. Hape adalah alat komunikasi yang bisa digunakan untuk mengabari ke siapapun saat hal terduga terjadi. Bayangkan jika hapemu mengalami kehabisan baterai, pasti bingung kan? Maka dari itu Power Bank merupakan salah satu barang yang wajib dibawa.

3. Earphone

 (Gambar bersumber dari Google)

Ketika bosan melanda, earphone bisa menyelesaikan masalah. Selain karena bentuknya yang mungil dan praktis, bisa dibawa kemana-mana ketimbang headset atau headphone. Earphone memiliki fungsi yang tak jauh berbeda dalam mendengarkan musik, video atau menonton film sekalipun. Kalian tidak perlu khawatir membuat orang lain terganggu, justru bisa membuat diri sendiri menjadi lebih nyaman saat perjalanan.

4. Alat-alat sanitasi

 (Gambar bersumber dari Google)

Saat liburan, alangkah lebih baik membawa alat-alat sanitasi. Eits … jangan salah dulu, bukan alat-alat sanitasi seperti pel dan sikat lantai loh ya. Namun, Alat-alat sanitasi seperti sabun anti-kuman, sabun pencuci muka, hand gel, atau sisir sudah pasti harus menjadi prioritas kamu ketika kamu sedang packing. Kenapa? Supaya senantiasa terhindar dari kuman yang bisa menimbulkan penyakit dan terlihat bersih, rapi. Bukan rahasia umum, bahwa tempat liburan tidak bisa dijamin kebersihannya. Meski tempat yang dikunjungi pun terlihat bersih, tetap tidak bisa dijamin. Penting menimbulkan kesadaran untuk membiasakan diri melakukan hal sekecil ini. Meski terdengar ribet, dan resiko tas penuh, tetapi ini adalah hal yang harus diperhatikan.

5. Obat pribadi

 (Gambar bersumber dari Google)

Obat tidak boleeh diremehkan, apalagi untuk kalian yang memiliki penyakit seperti mag atau asma. Namun, untuk kalian yang tidak memiliki penyakit pun harus membawa obat pribadi sebagai bentuk mawas diri jika sewaktu-waktu kecelakan terjadi. Tidak ada orang yang ingin mendapatkan musibah, tapi tidak salah membawanya. Toh, lebih baik membawa obat dari pada telat penanganan dan berakhir opname.

6. Sunblock


 (Gambar bersumber dari Google)

Benda yang satu ini seringkali lupa dibawa, karena dianggap penting nggak penting oleh sebagian orang. Padahal sunblock tidak sulit dijumpai dan tersedia di minimarket ataupun apotek. Namun, sublock menjadi barang wajib yang perlu dibawa untuk kalian yang ingin mengunjungi tempat yang mempunyai ketinggian berbeda dengan tempat anda tinggal. Misalnya, ke pantai atau gunung. Berguna juga saat anda berenang atau melakukan wisata petualangan seperti tubing, rafting, dan lain sebagainya.

Komentar